MOTTO

BEKERJA KERAS-BERGERAK CEPAT-BERTINDAK TEPAT

A. Visi dan Misi
A.1.   Visi dan Misi Kabupaten Ende
Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Ende adalah harapan dan cita-cita yang ingin dicapai oleh masyarakat Kabupaten Ende untuk lima tahun ke depan.
  • Visi Kabupaten Ende
Visi Kabupaten Ende yang ditetapkan dalam rencana pembangunan untuk lima tahun ke depan adalah :
“ TERWUJUDNYA MASYARAKAT ENDE LIO SARE PAWE”
Visi tersebut mengandung pengertian cita-cita luhur masyarakat Kabupaten Ende yang sejahtera lahir dan batin melalui percepatan pembangunan yang mengikutsertakan seluruh komponen masyarakat dan pemerintah.
  • Misi Kabupaten Ende
Untuk mewujudkan visi tersebut diatas, diperlukan serangkaian misi yang merupakan misi pembangunan daerah tahun 2009-2014.
1. Mewujudkan kualitas keamanan, ketertiban, kesejahteraan sosial dan kehidupan beragama.
Penjelasan misi :
Kehidupan masyarakat Kabupaten Ende yang harmonis, baik dalam kehidupan beragama maupun bermasyarakat sehingga tercipta rasa aman dan tentram serta tumbuh rasa kesetiakawanan sosial. Kesejahteraan sosial dapat terwujud pada seluruh lapisan masyarakat.
2. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan
Penjelasan misi :
Seluruh masyarakat Kabupaten Ende termasuk masyarakat miskin diharapkan memperoleh kesempatan pendidikan baik formal maupun nonformal. Diharapkan kualitas pendidikan dapat ditingkatkan dan memenuhi kebutuhan kompetensi peserta didik.
3. Meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan
Penjelasan misi :
Seluruh masyarakat Kabupaten Ende terutama masyarakat miskin diharapkan terjangkau oleh pelayanan kesehatan yang murah, berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
4. Meningkatkan perekonomian rakyat
Penjelasan misi :
Masyarakat Kabupaten Ende diharapkan mempunyai kesempatan memperoleh pekerjaan dalam bidang yang sesuai dengan keahlian dan potensi yang ada di daerah dan usaha perekonomian rakyat diharapkan berkembang seiring permintaan pasar. Wujud dari kemandirian di bidang ekonomi adalah terpenuhinya kebutuhan dasar masyarakat termasuk ketahanan pangan.
5. Menumbuhkembangkan budaya lokal, untuk mendukung pariwisata
Penjelasan misi :
Sektor pariwisata diharapkan menkjadi salah satu unggulan pembangunan daerah dan didukung dengan peningkatan dan pengembangan dalam kerangka pelestarian budaya lokal.
6. Menigkatkan kesadaran masyarakat di bidang hukum dan penataan birokrasi menuju tata pemerintahan yang baik
Penjelasan misi :
Masyarakat Kabupaten Ende diharapkan dasar hukum, berperan aktif dalam pembangunan yang didukung dengan pelayanan pemerintah yang professional dan akuntabel serta didukung oleh adanya kepastian hukum.
7. Meningkatkan pembangunan infrastruktur dan lingkungan hidup
Penjelasan misi :
Kabupaten Ende diharapkan mempunyai ketersediaan fasilitas prasarana dan sarana publik yang memadai, berkualitas dan ramah lingkungan sehingga diharapkan setiap aspek pembangunan tidak memberikan dampak negatif terhadap kelestarian lingkungan dan keseimbangan ekosistem.
8. Meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan
Penjelasan misi :
Seluruh masyarakat Ende terutama di perdesaan diharapkan mempunyai kesempatan yang lebih besar dalam seluruh tahapan proses pembangunan mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan pemantauan pembangunan, dengan tetap memperhatikan kesetaraan dan keadilan gender.
A.2  Visi dan Misi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende

“ Terwujudnya Infrastruktur yang handal dan bermanfaat
serta berkelanjutan menuju Ende Lio Sare Pawe.”
Pengertian Visi :
  • Dengan visi ini diharapkan Kabupaten Ende memiliki  infrastruktur wilayah yang handal berarti bahwa infrastruktur yang dibangun sesuai dengan ketentuan dan syarat-syarat teknis dan layak pakai, baik untuk pembangunan prasarana jalan dan jembatan, pemukiman maupun prasarana irigasi.
  • Pembangunan Sarana dan prasarana wilayah yang bermanfaat bagi kepentingan masyarakat agar dapat memacu pertumbuhan ekonomi daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Ende.
  • Pembangunan infrastruktur berkelanjutan adalah proses pembangunan infrastruktur yang berprinsip "memenuhi kebutuhan sekarang tanpa mengorbankan pemenuhan kebutuhan generasi masa depan" (menurut Brundtland Report dari PBB, 1987). Salah satu faktor yang harus dihadapi untuk mencapai pembangunan berkelanjutan adalah bagaimana memperbaiki kehancuran lingkungan tanpa mengorbankan kebutuhan pembangunan ekonomi dan keadilan sosial.
  • Misi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende
Dalam mewujudkan Visi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende maka perlu didukung beberapa misi yang akan dijabarkan dalam tujuan, sasaran, kebijakan, program dan kegiatan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende.
Misi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende adalah :
1. Mewujudkan prasarana jalan dan jembatan yang berkualitas.
2. Mewujudkan permukiman yang layak huni bagi masyarakat.
3. Menciptakan sistem penataan ruang yang baik di daerah perkotaan maupun perdesaan.
4. Mewujudkan sarana dan prasarana pengairan yang memadai dan bermanfaat bagi kemakmuran masyarakat.
5. Mewujudkan terciptanya sistem survei dan pengendalian serta perencanaan yangberkelanjutan.






A. Tujuan Dan Sasaran
Tujuan dan Sasaran Dinas Pekerjaan Umum yang disesuaikan dengan RPJMD Kabupaten Ende 2009 – 2014 adalah :
Misi 1 : Mewujudkan prasarana jalan dan jembatan yang berkualitas.
Tujuan : 1. Meningkatkan ketersediaan jalan dan jembatan yang memadai.
Sasaran :
1. Meningkatnya mutu dan pemenuhan jalan
o Dengan indikator sasaran : Meningkatnya persentase (%) panjang jalan kabupaten  dalam kondisi baik
2. Meningkatnya mutu jembatan
o Dengan indikator sasaran :
Meningkatnya persentase (%) jumlah jembatan kabupaten  dalam kondisi baik.
Misi 2 : Mewujudkan permukiman yang layak huni bagi masyarakat.
Tujuan : 1. Meningkatkan ketersediaan permukiman layak huni.
Sasaran :
1. Meningkatnya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat akan perumahan
o Dengan indikator sasaran :
Meningkatnya rasio rumah layak huni.
2. Meningkatnya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat akan air bersih
o Dengan indikator sasaran :
Meningkatnya persentase (%) rumah tangga yang menggunakan air bersih
Misi 3 : Menciptakan sistem tata ruang yang baik di daerah perkotaan maupun perdesaan.
Tujuan : 1. Mengoptimalkan penggunaan ruang sesuai peruntukan
Sasaran :
1. Meningkatnya pengelolaan dan pemanfaatan ruang sesuai dengan Rencana Tata Ruang
o Dengan indikator sasaran :
Meningkatnya jumlah kegiatan survei dan pemetaan di tiap kecamatan
Misi 4 : Mewujudkan sarana dan prasarana pengairan yang memadai dan bermanfaat bagi masyarakat
Tujuan : 1. Meningkatkan sarana dan prasarana pengairan baik kualitas maupun kuantitas
Sasaran :
1. Meningkatnya mutu jaringan irigasi
o Dengan indikator sasaran :
- Meningkatnya rasio jaringan irigasi yang kondisinya baik terhadap total luas lahan budidaya pertanian.
- Meningkatnya persentase irigasi yang kondisinya baik
2. Memberdayakan petani pemakai air
o Dengan indikator sasaran :
Meningkatnya jumlah petani pemakai air
Misi 5 : Mewujudkan terciptanya sistem survei dan pengendalian serta perencanaan yang optimal
Tujuan : 1. Meningkatkan sistem basis data wilayah yang yang akurat
Sasaran :
1. Tersedianya basis data bidang ke-PU-an yang lengkap dan akurat.
o Dengan indikator sasarannya adalah :
Meningkatnya jumlah sistem basis data di semua bidang
B. Strategi dan Kebijakan
C. 1.   Strategi
Strategi adalah langkah-langkah yang didalamnya berisikan program-program indikatif untuk mewujudkan visi dan misi. Strategi Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende merupakan keseluruhan pedoman dalam pencapaian tujuan dan sasaran Dinas adalah sebagai berikut :
1. Mengembangkan jaringan jalan dan jembatan yang berkualitas dan bermanfaat bagi masyarakat pengguna jalan dan jembatan dalam pembangunan wilayah yang berkelanjutan
2. Mengembangkan prasarana perumahan dan permukiman yang sesuai standar kesehatan demi peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
3. Mengembangkan pola penggunaan ruang sesuai peruntukan.
4. Pengembangan dan pengelolaan sistem irigasi bertujuan mewujudkan pemanfaatan air dalam bidang pertanian yang dilaksanakan dengan prinsip sati system irigasi.
5. Pengembangan survei dan pengendalian serta perencanaan program.
C. 2.     Kebijakan
Misi 1 : Mewujudkan prasarana jalan dan jembatan yang berkualitas.
Tujuan : 1. Meningkatkan ketersediaan jalan dan jembatan yang memadai.
Sasaran :
1. Meningkatnya mutu dan pemenuhan jalan
2. Meningkatnya mutu jembatan
Arah kebijakan :
a. Peningkatan pembangunan dan pemeliharaan jaringan jalan dan jembatan berbasis dokumen tata ruang wilayah
b. Peningkatan keseimbangan pembangunan infrastruktur antar wilayah.
Misi 2 : Mewujudkan permukiman yang layak huni bagi masyarakat.
Tujuan : 1. Meningkatkan ketersediaan permukiman layak huni.
Sasaran :
1. Meningkatnya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat akan perumahan
2. Meningkatnya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat akan air bersih
Arah kebijakan :
a. Peningkatan kualitas sistem informasi dan basis data perumahan dan sumber air bersih/minum.
b. Peningkatan kualitas perumahan yang memenuhi standar pemukiman sehat.
c. Peningkatan pelayanan perijinan bangunan
d. Peningkatan sistem jaringan air bersih/minum dan drainase
Misi 3 : Menciptakan sistem tata ruang yang baik di daerah perkotaan maupun perdesaan.
Tujuan : 1. Mengoptimalkan penggunaan ruang sesuai peruntukan
Sasaran :
1. Meningkatnya pengelolaan dan pemanfaatan ruang sesuai dengan Rencana Tata Ruang
Arah Kebijakan :
a. Pengelolaan ruang yang berwawasan lingkungan
Misi 4 : Mewujudkan sarana dan prasarana pengairan yang memadai dan bermanfaat bagi kemakmuran masyarakat
Tujuan : 1. Meningkatkan sarana dan prasarana pengairan baik kualitas maupun kuantitas
Sasaran :
1. Meningkatnya mutu jaringan irigasi
2. Memberdayakan petani pemakai air
Arah Kebijakan
a. Peningkatan pembangunan dan pemeliharaan sarana dan prasarana jaringan irigasi.
b. Peningkatan pemeliharaan dan pengaman sungai
c. Peningkatan kualitas sumber daya manusia pada Perkumpulan Petani Pemakai Air  (P3A)
Misi 5 : Mewujudkan terciptanya sistem survei dan pengendalian serta perencanaan yang optimal
Tujuan : 1. Meningkatkan sistem basis data wilayah yang yang akurat
Sasaran :
1. Tersedianya basis data bidang ke-PU-an yang lengkap dan akurat.
Arah kebijakan
a. Pengembangan sistem basis data akurat.
D. Rencana Program Dan Kegiatan
Rencana program dan kegiatan yang direncanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende untuk 5 (lima) tahun yang akan datang disesuaikan dengan Rencana Program Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Ende tahun 2009 – 2014.
Rencana Program dan Kegiatan yang akan dilaksanakan merupakan strategi dalam mencapai tujuan dan sasaran yang ditetapkan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende.
Rencana Program dan Kegiatan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende adalah sebagai berikut :
D.1. Program dan Kegiatan
1. Program Pembangunan Jalan dan Jembatan
o Pembangunan Jalan.
o Pembangunan Jembatan
2. Program Pemeliharaan Jalan dan Jembatan
o Peningkatan Jalan.
o Rehabilitasi dan Pemeliharaan Jalan.
o Rehabilitasi dan Pemeliharaan Jembatan
3. Program Pembangunan Sistem Informasi / Data Base Jalan dan Jembatan
o Penyusunan Sistem Informasi Data Base Jalan dan Jembatan
4. Program Tanggap Darurat Jalan dan Jembatan
o Rehabilitasi Jalan dalam Kondisi Tanggap Darurat
o Rehabilitasi Jembatan dalam Kondisi Tanggap Darurat
5. Program Sarana dan Prasarana Kebinamargaan
o Rehabilitasi/ Pemeliharaan Alat-alat Berat
6. Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya
o Pembangunan Jaringan Irigasi
o Normalisasi Sungai
o Rehabilitasi/ Pemeliharaan Jaringan Irigasi
o Rehabilitasi/ Pemeliharaan Normalisasi Sungai
o Optimalisasi Fungsi Jaringan Irigasi yang telah dibangun
o Pemberdayaan Petani Pemakai Air
7. Program Pengembangan Pengelolaan Konservasi Sungai Danau dan Sumber Daya Air Lainnya
o Pembangunan Embung dan Bangunan Penampung Lainnya
o Pemeliharaan dan Rehabilitasi Ebung dan Bangunan Penampung Lainnya
8. Program Pengembangan Perumahan
o Pembangunan Sarana dan Prasarana Rumah Sehat Sederhana
o Fasilitasi dan Stimulasi Pembangunan Perumahan Masyarakat Kurang Mampu
9. Program Lingkungan Sehat Perumahan
o Penyediaan Sarana Air Bersih dan Sanitasi Dasar terutama bagi masyarakat miskin
10. Program Perbaikan Perumahan Akibat Bencana Alam
o Fasilitasi dan Stimulasi rehabilitasi rumah akibat bencana alam
11. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Air Minum dan Limbah
o Pengembangan Sistem Distribusi Air Minum
o Rehabilitasi dan pemeliharaan Sarana dan Prasarana Air Minum
12. Pembangunan Infrastruktur Pedesaan
o Peningkatan Jalan Setapak
o Peningkatan Jalan Lingkungan
o Peningkatan Rabat Beton
13. Pembangunan Saluran Drainase dan Gorong-gorong
o Pembangunan Saluran Drainase dan Gorong-gorong
14. Program Perencanaan Tata Ruang
o Pelatihan Aparatur dalam Perencanaan Tata Ruang
o Survei dan Pemetaan
o Sosialisasi Kebijakan, Norma, Standar, Prosedur dan manual Pemanfaatan Ruang
15. Program Pengembangan Wilayah Strategis Cepat Tumbuh
o Perencanaan Pengembangan Infrastruktur
o Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan
D.2. Indikator Kinerja Program dan Kegiatan
Indikator Kinerja dapat diartikan sebagai suatu ukuran kuantitatif dan kualitatif yang menggambarkan tingkat pencapaian suatu sasaran atau tujuan yan ditetapkan. Indikator kinerja yang ditetapkan dimaksudkan untuk mewujudkan transparansi dan akuntabilitas kinerja Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende
Indikator kinerja yang akan dicapai untuk mewujudkan tujuan dan sasaran mencakup 5 (lima) indikator kinerja kegiatan :
1. Masukan (Inputs) adalah sesuatu yang dibutuhkan agar pelaksanaan kegiatan dapat berjalan untk menghasilkan keluaran. Indikator masukan (inputs) dapat berupa : dana, sumber daya alam, sumber daya manusia, teknologi dan informasi.
2. Keluaran (Outputs) adalah sesuatu yang diharapkan langsung dicapai dari suatu kegiatan baik berupa fisik maupun non fisik.
3. Hasil (Outcomes) adalah sesuatu yang mencerminkan berfungsinya keluaran pada jangka menengah.
4. Manfaat (Benefits) adalah sesuatu yang terkait dengan tujuan akhir dari pelaksanaan kegiatan.
5. Dampak (Impacts) adalah pengaruh yang ditimbulkan baik positif maupun negatif pada setiap tingkatan indikator berdasarkan asumsi yang telah ditetapkan.
D.3. Kelompok Sasaran
Program dan kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende secara umum ditujukan demi peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Ende yang memanfaatkan fasilitas infrastruktur yang dibangun.
Kelompok sasaran dari implementasi program dan kegiatan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende adalah sebagai berikut :
1. Dusun, Desa/ Kelurahan dan Kecamatan, tempat dilaksanakan program dan kegiatan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende.
2. Kelompok Petani Pemakai Air yang memanfaatkan jaringan irigasi di setiap Dusun, Desa dan Kecamatan.
3. Aparatur Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Ende